Foto-foto Pembongkaran dan Pembobolan Paksa Brankas Pusaka Kerajaan Gowa

By Indra J Mae - September 12, 2016



Gembok ruangan dibuka paksa dengan menggunakan mesin pemotong. Pembongkaran paksa itu mendapat persetujuan beberapa pihak sebagaimana tercantum dalam berita acara. Mereka yang bertanda tangan dalam berita acara pembongkaran paksa adalah Kepala Inspektorat Gowa Chaerul Natsir, Kepala Badan Satpol PP Alimuddin Tiro, Ketua Komisi I DPRD Gowa Andi Muh Yusuf Harun, dan Lettu Santoso S (Pasintel Kodim 1409 Gowa).

Brankas penyimpanan pusaka juga dibongkar untuk mengambil semua pusaka kerajaan namun pembongkaran brankas ini gagal.

Tanpa memperdulikan segala bentuk protes yang diajukan pihak keluarga kerajaan Gowa, brankas Kerajaan Gowa di Istana Balla Lompoa akhirnya berhasil dibongkar paksa disaksikan Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf dan anggota TNI-Polri serta beberapa anggota DPRD Gowa. Setelah dilakukan upaya pembongkaran sekitar 1 jam lamanya, brankas terbuka.

Mahkota Kerajaan Gowa, Salokoa serta beberapa pusaka yaitu Kalewang Lasippo, Sudanga, Tatarapang Idaeng Ritamacinna, Mata Tombak Ibukle Tamadakaiya, Rantai Tobo Kaluku, Ponto Janga-jangayya, Berang Manurung, 2 buah keris, 3 buah medali permata zamrud dan kancing emas, semua disita dan diamankan oleh pemerintah daerah Gowa.

Baca selengkapnya : https://cahayaditama.blogspot.co.id/2016/09/maddusila-aset-kerajaan-gowa-dirampok.html









  • Share:

You Might Also Like

0 comments